LEBONG – Polres Lebong Polda Bengkulu, menggelar apel gelar pasukan Operasi Patuh Nala 2024, di lapangan apel Polres Lebong, Senin (15/7/2024).
Apel gelar pasukan tersebut dipimpin oleh Kapolres Lebong AKBP Awilzan, dan dihadiri oleh seluruh unsur Forkopimda Kabupaten Lebong, OPD/instansi terkait.
Dalam amanatnya, Kapolres Lebong menyampaikan, apel gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun Sarpras operasi Kepolisian Terpusat Patuh Nala 2024 dalam rangka pengamanan cipta kondisi keamanan dan keselamatan ketertiban dan kelancaran lalu lintas pasca hari Bhayangkara tahun 2024 di Wilkum Polres Lebong.
“Melihat pentingnya hal tersebut maka seluruh komponen bangsa tentunya harus berpartisipasi penuh guna menyukseskan Operasi Kepolisian terpusat Patuh Nala 2024,” ucapnya.
Kapolres juga berpesan kepada personel yang melaksanakan Operasi Patuh Nala, agar melaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan sesuai SOP. (Rls)